Dosis
Dosis paracetamol untuk demam pada orang dewasa:
- Paracetamol 325-650 mg tiap 4-6 jam atau 1000 mg tiap 6-8 jam oral atau rektal.
- Tablet Paracetamol 500 mg: 2 tablet 500 mg diminum tiap 4-6 jam.
Dosis paracetamol untuk nyeri pada orang dewasa:
- Paracetamol 325-650 mg tiap 4-6 jam atau 1000 mg tiap 6-8 jam oral atau suppository.
- Tablet Paracetamol 500 mg: 2 tablet 500 mg diminum tiap 4-6 jam.
Bagaimana dosis Paracetamol (Acetaminophen) untuk anak-anak?
Dosis paracetamol untuk demam pada bayi prematur usia 28-32 minggu:
- Dosis infus: 20 mg/kg diikuti dengan 10 mg/kg/dosis tiap 12 jam
- Oral: 10-12 mg/kg/dosis tiap 6-8 jam. Dosis oral maksimal harian: 40 mg/kg/hari
- Rektal: 20 mg/kg/dosis tiap 12 jam. Dosis rektal maksimal harian: 40 mg/kg/hari
Dosis paracetamol untuk demam pada bayi prematur usia 32-37 minggu dan bayi baru lahir yang berumur kurang dari 10 hari:
- Dosis infus: 20 mg/kg diikuti dengan 10 mg/kg/dosis tiap 6 jam
- Oral: 10-15 mg/kg/dosis tiap 6 jam. Dosis oral maksimal harian: 60 mg/kg/hari
- Rektal: dosis awal: 30 mg/kg; lalu 15 mg/kg/dosis tiap 8 jam. Dosis rektal maksimal harian: 60 mg/kg/hari
Dosis paracetamol untuk demam pada bayi baru lahir yang berumur lebih dari atau sama dengan 10 hari:
- Dosis infus: 20 mg/kg diikuti dengan 10 mg/kg/dosis tiap 6 jam
- Oral: 10-15 mg/kg/dosis tiap 6 jam. Dosis oral maksimal harian: 90 mg/kg/hari
- Rektal: dosis awal: 30 mg/kg; lalu 20 mg/kg/dosis tiap 6-8 jam. Dosis rektal maksimal harian: 90 mg/kg/hari
Dosis paracetamol untuk demam pada balita dan anak-anak:
- Infus, di bawah 2 tahun: 7.5-15 mg/kg/dosis tiap 6 jam. Dosis maksimal harian: 60 mg/kg/hari
- Infus, 2-12 tahun: 15 mg/kg tiap 6 jam atau 12.5 mg/kg tiap 4 jam. Dosis maksimal harian: 15 mg/kg
- Oral, 10-15 mg/kg/ dosis tiap 4-6 jam saat diperlukan; jangan melebihi 5 dosis dalam 24 jam. Total dosis maksimal harian: 75 mg/kg/hari tidak melebihi 3750 mg/hari

Komentar
Posting Komentar